Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh dengan keberkahan. Berpuasa pada bulan Ramadhan menjadi kewajiban bagi umat Islam yang sudah mukallaf. Sebagaimana firman Allah SWT dalam Surah Al-Baqarah:183:
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ
الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ
Artinya: "Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa,"
Pada bulan Ramadhan tidak hanya menjalankan puasa saja ya sobat, namun kita juga harus mengumpulkan bekal Ramadhan sebanyak-banyaknya dengan melakukan berbagai kebaikan, salah satunya dengan melakukan kegiatan positif. Apa saja ya kegiatan positif lainnya yang bisa kamu lakukan di 30 Hari Jadi Manfaat? Nah, berikut ini adalah rekomendasi kegiatan positif yang pernah saya lakukan saat Ramadhan!
1. Volunteer ZISWAF
Sukarelawan atau Volunteer tidak hanya memberi manfaat bagi orang lain, tapi juga bermanfaat untuk diri sendiri. Terlebih lagi, jika kamu bergabung menjadi volunteer ZISWAF. Kegiatan positif ini akan diisi dengan berbagai kegiatan dalam kebaikan yang dilakukan dengan niat karena Allah. Mulai dari berbagi makanan di masjid, berbagi obat-obatan dan perlengkapan untuk saudara di pengungsian, dan semuanya dilakukan agar dana yang terhimpun baik dari zakat, infaq, shadaqah serta waqf tersalurkan dengan baik.
Kegiatan ini pernah menjadi bagian perjalanan saya selama Ramadhan dari sebuah lembaga zakat dengan membuka stand dan mobile zakat untuk memberikan pelayanan dan edukasi kepada masyarakat mengenai ZISWAF di beberapa pusat perbelanjaan.
Kemudian, saya juga pernah bergabung menjadi volunteer Wakaf Data Masjid dalam rangka membumikan Ekonomi Syariah dari sebuah organisasi Ekonomi Islam. Kegiatannya yaitu mengumpulkan data dari hasil interview bersama pengurus masjid di daerah masing-masing. Jika kamu ingin memiliki hidup yang lebih disiplin dalam memaksimalkan waktu namun tetap bernilai ibadah, bisa mencoba kegiatan ini ya, sobat!
Jangan lupa untuk membayar zakat Klik disini
2. Enumerator Zakat
Pernah bertugas sebagai enumerator? Sebagian besar perusahaan atau lembaga riset sangat membutuhkan enumerator dalam membantu tim riset untuk melakukan survei atau mengumpulkan data-data dan mempresentasikannya menjadi sebuah rangkuman data yang jelas dan bermanfaat bagi perusahaan maupun masyarakat luas.
Tugas enumerator pun yaitu membantu suatu perusahaan atau lembaga dalam mengumpulkan data melalui survei dan wawancara. Enumerator zakat berperan dalam misinya untuk mengumpulkan data seputar zakat atau filantropi Islam. Sebagai tim penelitian, enumerator dituntut untuk teliti dan tidak bias dalam menghimpun segala informasi untuk memberikan manfaat dari hasil penelitian baik terhadap isu sosial, ekonomi dan lainnya..
3. Menjadi Pengurus di Lembaga Filantropi Islam
Berada dilingkungan yang penuh dengan kebermanfaatan menjadi idaman bagi siapapun. Kesempatan berbagi ke sesama untuk meringankan kesulitan yang dirasakan mulai dari kelaparan, kehilangan tempat tinggal serta siapapun mereka yang membutuhkan sejatinya menjadikan harta kita bertambah.
Rasulullah SAW bersabda “Sedekah
tidaklah mengurangi harta.” (HR. Muslim).
Betapa indahnya memberi dalam Islam. Konsep sederhana yang mendatangkan banyak manfaat bagi umat. Tak terkecuali bagi kamu yang juga ingin memiliki pengalaman lebih dekat dengan masyarakat yang membutuhkan, kegiatan ini bisa kamu lakukan selama Ramadhan bahkan berkelanjutan seperti dalam dunia karir atau pekerja.
Sedikit pengalaman yang saya miliki adalah dapat bergabung di salah satu lembaga filantropi Islam. Kita bisa saling menyatukan visi misi demi peradaban umat yang lebih baik dan sejahtera. Membuat program-program bantuan dan menyalurkannya kepada masyarakat menjadi amal jariyah yang begitu terasa. Melihat penerima manfaat mendapatkan haknya sudah membuat diri menambah rasa syukur atas segala nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT.
Namun, dari sekian banyaknya kegiatan di atas, ada satu lagi amal atau kegiatan yang sifatnya kecil namun memiliki dampak yang besar bagi siapa saja. Kamu tahu apa kegiatannya? Yups, yaitu membuat konten positif dan Islami. Hal ini pasti sudah sangat sering kamu temukan di media sosial konten-konten edukatif yang dikemas dengan kreatif. Salah satunya konten seputar ZISWAF, sobat.
Saya sendiri sudah menggeluti posisi sebagai content writer di berbagai bidang platform seperti keuangan syariah, waqf, dan konten seputar pengembangan diri. Pengalaman menulis konten edukasi menjadi kegiatan yang sangat bermanfaat baik bagi diri sendiri maupun orang lain. Di tengah era digital, sosial media perlu untuk kita re-charge agar tetap memberikan dampak yang positif, caranya? Yaitu dengan mengisi berbagai konten edukasi baik dalam bentuk video, reels, slide dan lainnya.
Yuk, mulai lakukan hal baik disekitar kita agar kebahagiaan dekat dengan diri kita.
“Bagi orang yang berpuasa akan mendapatkan dua kebahagiaan yaitu kebahagiaan ketika dia berbuka dan kebahagiaan ketika berjumpa dengan Rabbnya." (HR. Muslim).
Semoga bermanfaat.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
“Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Blog Jadi Manfaat yang diselenggarakan oleh Dompet Dhuafa”

Inspiratif kak, masyallah.
ReplyDeleteMasyaaAllah terima kasih kak sudah berkunjung, semoga bermanfaat ya
Delete